Sabtu, 21 November 2020

Meja Makan Kantor Kaki Meja Stainless Simpel Mewah Modern Terbaru Tahun Ini

Meja Makan Kantor Kaki Meja Stainless


Bagi anda yang sangat suka mengganti furniture anda dalam kurun waktu sekian tahun atau bahkan sekian bulan sekali maka tentu anda sudah sangat paham bahan baku furniture yang baik dan kurang baik. Pasalnya hal tersebut memang cukup penting dipahami oleh semua orang, terutama para ibu rumah tangga yang pada umumnya memiliki kuasa penuh maupun sekadar merekomendasikan penggantian furnitur di rumah karena sekarang ini banyak bahan baku yang kurang baik sehingga membuat furnitur cepat rusak.


Biasanya orang-orang yang terjebak memilih produk furnitur yang bahan bakunya berkualitas kurang baik itu karena tertipu oleh desain alias tampilan dari furnitur yang dimaksud, sehingga kerap kali mengesampingkan perihal bahan baku dari furnitur itu. Hal ini jelas keliru, mengingat aspek estetika merupakan aspek yang seharusnya dipertimbangkan setelah terlebih dahulu mempertimbangkan aspek kualitas bahan furnitur.

Apabila anda termasuk orang-orang yang pernah mengalami hal serupa, maka sangat penting bagi anda untuk menyimak artikel kali ini dengan baik. Karena pada pembahasan kali ini akan diinformasikan kepada anda salah satu bahan baku furnitur yang memiliki kualitas baik, khususnya untuk dijadikan pembuat kaki-kaki meja baik itu meja makan, meja tamu, meja kantor dan meja-meja lainnya.

Bahan yang dimaksud untuk membuat kaki meja tadi adalah stainless, karena bahan yang satu ini akan mampu memainkan fungsinya sebagai kaki-kaki sehingga penampang meja yang ditopang akan kokoh serta tentu saja awet. Namun sayangnya peminat kaki meja dengan bahan dasar stainless justru masih cukup minim, hal ini disinyalir karena desain dari kaki-kaki meja yang berbahan dasar stainless cenderung monoton sehingga kurang memiliki nilai estetis.

Sebetulnya hal tersebut sudah tidak perlu dijadikan halangan lagi untuk tidak memilih meja dengan kaki yang berbahan dasar stainless, karena sekarang ini sudah cukup banyak meja dengan kaki berbahan stainless yang bukan hanya kokoh dan awet tetapi juga memiliki bentuk yang unik dan menarik. Contohnya dapat anda lihat pada rangkuman meja dengan kaki-kaki berbahan stainless seperti di bawah ini. Meja Makan Kantor Kaki Stainless

Pada gambar di samping dapat dengan jelas anda lihat bahwa kaki meja yang digunakan berbahan dasar stainless. Meski begitu keseluruhan desain yang digunakan cukup cantik dan tidak terkesan kaku. Contoh gambar di samping memang menunjukkan meja dengan ketinggian yang rendah karena memang disiapkan untuk digunakan tanpa kursi alias lesehan, akan tetapi desain kaki meja seperti itu pun bisa anda adaptasi pada meja yang cukup tinggi dan lebar, cukup anda sesuaikan saja sesuai selera anda.

Contoh berikutnya juga tak kalah cantik dari sebelumnya, serta kaki meja berbahan stainless yang digunakan benar-benar menunjukkan bahwa meja yang satu ini cukup kokoh. Sama halnya seperti desain meja sebelumnya yang memang dipersiapkan untuk digunakan tanpa kursi jika berdasar contoh pada gambar, anda tetap bisa secara leluasa menyesuaikan kaki meja stainless tersebut untuk dibuat lebih tinggi, sehingga anda bisa menggunakan kursi. Soal warna kaki meja yang tetap dibiarkan untuk menunjukkan identitas stainless-nya dapat anda per-cantik dengan menggunakan pengilap atau jika anda ingin mewarnainya dengan warna lain pun silakan saja.

Setelah anda melihat dua contoh kaki meja stainless sebelumnya namun masih merasa bentuk seperti itu termasuk monoton, maka anda bisa pertimbangkan contoh bentuk kaki meja stainless pada gambar di samping ini. Sekilas tentu anda akan melihat aksen bentuk dahan pohon pada kaki meja tersebut, apalagi warna yang digunakan pun memang menyerupai warna pohon. Bentuk kaki meja semacam itu dapat memperkuat ruangan-ruangan di rumah anda yang mengusung konsep nature, sehingga semakin memperkuat aksen alam yang ingin anda bangun di dalamnya. Tidak perlu khawatir soal ketinggian kaki meja tersebut, karena lagi-lagi anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan anda.

Apabila pada gambar sebelumnya anda anggap bentuk kaki meja yang menyerupai dahan pohon kurang memberikan kesan kokoh pada mejanya, maka anda bisa gunakan contoh bentuk kaki meja seperti gambar berikutnya ini. Tetap mendukung konsep nature seperti contoh sebelumnya, bentuk kaki meja kali ini menambah shape pada rangkanya sehingga tampak lebih kokoh. Itulah mengapa jika bentuk kaki meja sebelumnya disebut menyerupai dahan, maka pada contoh yang satu ini disebut menyerupai batang pohon.

Contoh berikutnya tampaknya akan sangat cocok untuk anda yang dominan menggunakan otak kanan seperti misalnya seniman, musikus dan lain sebagainya. Pasalnya bentuk kaki meja yang ditonjolkan adalah bentuk-bentuk artistik bahkan cenderung abstrak. Tidak ada suatu pakem khusus terkait bentuk kaki meja semacam ini, namun yang perlu anda perhatikan adalah bahan dasar kaki meja seperti gambar kali ini adalah stainless. Hal ini tentu menjadi nilai plus tersendiri mengingat umumnya bentuk kaki meja artistik lebih banyak dibuat dari kayu.

Jika bentuk kaki meja stainless sebelumnya mengedepankan sisi artistik yang eksploratif, maka contoh berikut ini merupakan versi kalemnya. Karena meskipun tetap menonjolkan bentuk-bentuk artistik nan abstrak, tetapi contoh di samping ini tetap memberi kesan kalem, sederhana dan tentu saja elegan. Itulah mengapa bentuk kaki meja semacam ini paling pas dibalut dengan warna-warna yang juga kalem seperti cokelat tua, abu-abu dan hitam. Meski begitu, tentu tidak menutup hak anda untuk mewarnainya dengan warna-warna cerah sekalipun.

Kepuasan memang merupakan sesuatu yang sangat subjektif, sehingga amat sangat wajar jika sampai pada contoh sebelumnya anda masih juga belum puas. Oleh sebab itu contoh bentuk kaki meja berikut ini dapat anda pertimbangkan lebih jauh. Seperti yang dapat anda lihat pada gambar di samping, tidak jelas betul konsep apa yang coba ditunjukkan dari bentuk kaki meja tersebut, hal itu dikarenakan bentuk kaki meja yang digunakan memang custom, sehingga dibuat berdasar pesanan. Anda bisa ikuti cara ini dengan meminta dibuatkan bentuk kaki meja dengan inisial nama anda, bentuk wajah anda maupun bentuk-bentuk lainnya, asalkan kaki meja tersebut dibuat dari stainless atau bahan lain yang sebagus stainless untuk dijadikan kaki meja.

Itulah tadi beberapa contoh bentuk kaki-kaki meja berbahan stainless yang dapat anda pertimbangkan. Contoh di atas membuktikan bahwa kaki meja yang dibuat dari stainless tidaklah selalu monoton, karena bisa pula disesuaikan dengan minat pasar bahkan dibuat sesuai kehendak anda.

Terkait bagaimana merawat kaki meja yang dibuat dari stainless, anda tidak perlu khawatir karena bahan stainless merupakan bahan yang tidak mudah berkarat layaknya bahan-bahan logam lainnya. Meski begitu, bukan berarti anda boleh asal memperlakukan meja anda yang kaki mejanya menggunakan stainless, karena perawatan seperti mengelap dan memoles tentu masih perlu dilakukan. Hal itu dilakukan bukan hanya semata merawat bahan stainless-nya, tetapi juga menjaga keindahan dari meja itu sendiri yang akan berkurang nilai estetikanya jika diselimuti debu tebal.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar